#Metodologi Penelitian

Metodologi Penelitian – Formulasi Masalah

Kriteria Persoalan Penelitian

Checklist pertanyaan untuk peneliti:

  • Apakah masalah ini benar-benar penting?
  • Apakah masalah ini sangat menarik untuk orang lain?
  • Apakah masalah memilki “keaslian” dan “kreativitas”?
  • Apakah dapat dicari solusinya?
  • Apakah dapat diformulasikan hipotesis dalam bentuk yang dapat diuji?
  • Apakah dapat dipahami hubungan masalah ini dengan permasalahan yang lebih luas?
  • Apakah dapat dipilih sampel yang sehingga dapat di generalisasi ke populasi yang lebih luas?
  • Dapatkan seseorang mengulangi penelitian (Replicate)?
  • Apakah Metode yang diusulkan dapat memberikan informasi yang dibutuhkan?
  • Apakah penelitina dan penerapan hasil-hasilnya berguna?

Hipotesa tidak harus terbukti positif. Jika fakta penelitian menunjukkan hasil sebaliknya maka fakta tersebut merupakan temuan yang sangat berharga.

Relevansi dimana penelitian harusnya berguna untuk memecahkan persoalan yang dihadapi manusia. Penelitian tidak diperuntukkan bagi keuntungan pribadi.

Parameter Penelitian yang berkualitas:

  1. Penelitian yang menghasilkan kontribusi ke pengetahuan yang karakternya bisa digeneralisasi untuk objek yang lain (Dawson, 2009) (Supino & Borer, 2012)
  2. Penelitian yang bisa direplikasi oleh peneliti lain (Kathari, 2004) (Runeson, et al, 2012).
  3. Penelitian yang mendapatkan sitasi (citation) yang tinggi dari peneliti lain setelah dipublikasi dalam bentuk paper dijurnal ilmiah.

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *